Akhir-akhir ini, sangat susah ditebak dan cuaca tak menentu. Karena itu, pemakaian outfit juga harus disesuaikan nih, Snugglers!

Salah satu rekomendasi yang tepat untuk dikenakan adalah sweater polos yang nyaman dan tentunya stylish. Mengapa sweater polos? Fashion item ini memiliki karakter yang simpel dan mudah dipadupadankan dengan bebagai fashion item lain yang bisa disesuaikan dengan cuaca pada hari tersebut.

Selain sweater polos itu sendiri, ada warna yang cocok untuk dikenakan saat cuaca tak menentu seperti sekarang ini, lho! Penasaran? Yuk, cari tahu!

Warna Netral

Pinterest, Fustany

You can always rely on neutrals. Kalau kamu memilih untuk menggunakan sweater polos, tentunya kamu mencari satu atasan basic yang mudah dipadukan, entah itu dengan celana basic lain atau aksesori statement. Warna-warna true neutral bisa menjadi opsi kamu dalam memilih sweater polos, seperti abu-abu, ivory, atau charcoal.

Baca juga: Fashion Enthusiast Bisa Berkontribusi Menjaga Bumi dengan Melakukan 3 Tips Ini

Earth Tone

Pinterest, Vogue

Pada dasarnya earth tone merupakan warna-warna netral juga, makanya warna ini sangat versatile dipadukan dengan warna lain. Tapi tone ini memiliki range warna yang lebih luas di luar true neutral karena merupakan warna-warna yang bisa kita temui di alam, mulai dari hijau dan biru lembut, coklat, hingga nude. Sweater dengan warna earth tone bukan hanya akan terasa hangat, tapi juga mencerminkan karaktermu yang warm. Snugglers-approved?

Warna Cerah

Popsugar, Covet Magazine

Warna-warna cerah kerap menjadi tren belakangan ini, dan hal itu juga terlihat pada penampilan dengan sweater. Royal blue, pistachio green, lemon, mustard, dan lilac, warna yang merupakan new drop dari koleksi Jersey Tech snugg. Berbagai warna ini nggak hanya akan membuat outfit-mu jadi trendy, tapi juga memberi statement dalam sekejap.

Baca juga: Inspirasi OOTD ala Selebriti dengan Sweatpants yang Versatile

So, pilihan sweater polos dalam warna apa yang jadi pilihan kamu, Snugglers?