Setiap tahunnya, Pantone memilih satu warna yang mencerminkan tahun tersebut. Pilihan warna ini lalu memengaruhi segala hal, mulai dari fashion, interior, hingga desain grafis. Tahun ini, Pantone memilih royal blue, atau yang dikenal sebagai classic blue, sebagai Color of The Year. Tapi meskipun begitu, sejumlah desainer fashion ternama memutuskan untuk masih memasukkan warna ini pada koleksi musim semi 2021 mereka yang ditampilkan pada Fashion Week kemarin, dan ini menandakan bahwa royal blue masih akan jadi tren warna hingga tahun depan! Berikut ini adalah buktinya.
Burberry Spring Summer 2021
Ā
Burberry selalu mengambil inspirasi dari alam dan lingkungan hidup, dan pada koleksi musim ini luxury house tersebut mengusung tema kehidupan laut. Makanya, koleksinya ini pun dipenuhi dengan berbagai warna biru, termasuk royal blue. Didominasi oleh pakain terstruktur, royal blue pada koleksi kali ini bisa ditemukan pada gaun, trenchcoat, hingga setelan jas.
Louis Vuitton Spring Summer 2021
Louis Vuitton fokus menampilkan pakaian yang mencerminkan garis antara feminitas dan maskulinitas musim ini. Nah, royal blue jadi salah satu warna yang dimasukkan pada koleksinya, membuktikan kalau warna biru cerah ini merupakan warna yang gender-neutral, bisa dilihat dari kemunculannya pada celana pendek longgar maupun mini dress.
Kenzo Spring Summer 2021
Creative Director Kenzo kali ini terinspirasi oleh pakaian pelindung peternak lebah yang tampaknya, well, sangat relevan dengan situasi pandemi. Koleksinya dipenuhi kain mesh penutup kepala tipis dan warna-warna yang vivid, salah satunya adalah royal blue. Warna ini pun muncul di beberapa penampilan, mulai dari gaun beserta jaket dengan penutup kepala, hingga gaun dengan motif floral dengan detail tali harness-inspired.
Chanel Spring Summer 2021
Koleksi Chanel Spring 2021 membawa tema glamor ala aktris Hollywood pada era keemasan. Virginie Viard, sang Creative Director, menganggap era ini dipenuhi gaya yang timeless. Tapi meskipun kemewahan ini identik dengan warna-warna netral, Chanel juga menggabungkannya dengan sentuhan modern yang menurutsertakan warna royal blue, seperti pada setelan jaket dan celana calf-length tweed serta atasan hitam dengna logo Chanel warna-warni neon.
Versace Spring Summer 2021
Donatella Versace dikenal akan kecintaannya terhadap maximalist fashion, maka koleksinya pun selalu dipenuhi desain dan warna-warna yang loud dan bold. Musim ini Versace mengusung tema fantasi bawah laut. Dilengkapi tampilan wet-look, para model mempresentasikan pakaian-pakaian dengan warna cerah, termasuk royal blue pada gaun pleated dan blazer yang dipasangkan dengan celana pendek shocking pink.
Penampilan-penampilan koleksi desainer pada runway Fashion Week ini jadi bukti nyata kalau royal blue akan jadi tren warna hingga seenggaknya musim panas tahun depan, nih. Are you digging the color, Snugglers?