Di antara semua zodiak, Leo memang dikenal sebagai zodiak yang paling independen dan tegas. Karena itu, para wanita yang zodiaknya Leo sering kali mendapat julukan “lady boss”.
Dengan kualitas tersebut, tentu saja kamu yang termasuk wanita dengan zodiak Leo juga nggak sembarangan saat memilih outfit, karena outfit yang dikenakan dapat merepresentasikan dirimu yang sesungguhnya.
Untuk tampil kece, berikut OOTD yang cocok buat zodiak Leo yang independen. Let's take a look, Snugglers!

Sentuhan Blazer

Marie Claire

Kamu pasti setuju kalau blazer memang paling juara dalam menampilkan sisi independen dari seorang Leo. Itu dikarenakan blazer memiliki beberapa garis potongan yang tegas seperti bagian lengan dan kerah, sehingga cocok sekali dikenakan oleh pemilik zodiak Leo.

Mengingat fashion item yang satu ini termasuk netral, maka kamu nggak perlu bingung saat sedang proses mix & match. Kamu bisa memilih dress, jumpsuit, kemeja, atau bahkan Knit Tees dari snugg sebagai inner top yang dapat menambahkan kesan kasual.

Permainan Warna-Warna Cerah

Chic Now

Meski dikenal mandiri dan tegas, zodiak Leo pun memiliki sisi cheerful dan easy-going, lho. Untuk itu, outfit dengan warna-warna cerah juga akan sangat perfect untuk para Leo. Contohnya seperti fuschia, purple, yellow, light blue, orange, dan warna-warna cerah lainnya.

Namun, pastikan kalau model atasan dan bawahannya simple serta terhindar dari berbagai jenis aksen seperti pita, beads, atau ruffle.

Animal Print Outfit

Vogue

Memakai pakaian dengan animal print? Why not, Snugglers. Ini waktunya kamu si pemilik zodiak Leo menampilkan sisi independen dan berjiwa bebas yang ada di dalam diri lewat animal print outfit.

Nggak melulu harus leopard, kamu bebas memilih jenis animal print yang menurutmu menarik. Entah itu motif kulit ular, motif kulit sapi, dan masih banyak lagi. Karena animal print terkesan cukup dinamis, maka sebagai penyeimbangnya, kamu membutuhkan fashion item yang minimalis seperti koleksi pakaian snugg yang terdiri dari atasan, bawahan, dan cardigan.

Lewat beberapa ide OOTD yang kece abis di atas, kamu sudah mulai bisa mengekspresikan “warna” diri sebagai pemilik zodiak Leo, nih. Siap membuat semua mata tertuju padamu?